jejak tulisan si kaki kecil

6+ Keuntungan Beli Domain Murah di DomaiNesia

Konten [Tampil]
6+ Keuntungan Beli Domain Murah di DomaiNesia

Hai, kawan si Kici!

Adakah yang sedang mencari tempat beli domain murah? Selain harus memperhatikan hal-hal teknis penentuan nama domain, pemilik website sebaiknya juga melakukan riset lebih mendalam terkait perusahaan registrar yang nantinya akan menjadi tempat beli domain.

Di Indonesia sendiri ada beberapa registrar domain yang sudah terpercaya, salah satunya adalah DomaiNesia. Perusahaan hosting ini sudah berdiri sejak tahun 2009 dan saat ini tercatat sudah melayani ratusan ribu pengguna. Sehingga pengalaman dan kualitas layanannya tidak bisa lagi dipandang sebelah mata.

Keuntungan Beli Domain Murah di DomaiNesia

DomaiNesia tidak hanya menawarkan pilihan ekstensi domain murah yang bisa dipilih. Namun, menawarkan sejumlah sejumlah keuntungan lain yang bisa didapatkan ketika kamu memutuskan untuk beli domain ID murah di DomaiNesia. Kira-kira apa aja ya keuntungan yang didapatkan jika membeli domain di DomaiNesia?

1. Harga Domain Relatif Bersaing

Salah satu keunggulan dari DomaiNesia adalah harga domainnya yang tidak menguras kantong. Kita bisa mendapatkan berbagai ekstensi domain murah di sini tanpa takut mengeluarkan banyak biaya.

Harga terjangkau yang ditawarkan juga tidak hanya berlaku untuk ekstensi domain baru, pasalnya kita juga bisa mendapatkan beberapa jenis Top Level Domain populer seperti .COM atau .ID dengan harga yang cukup menarik di sini.

2. Sudah Dipercaya Ribuan Pelanggan

Sebagai perusahaan web hosting dan domain yang sudah berdiri sejak tahun 2009, DomaiNesia telah memiliki ratusan ribu pelanggan yang tersebar di Indonesia dan mancanegara. Selain itu, DomaiNesia juga sudah berhasil mengantongi akreditasi dari Pengelola Nama Domain Indonesia (PANDI) sebagai asosiasi yang mengelola ekstensi domain lokal di Indonesia.

Jadi, kawan si Kici tak perlu ragu lagi tentang kredibilitas dari DomaiNesia karena sampai sejauh ini sudah banyak pelanggan yang merasa puas dengan layanan domain maupun web hosting yang ditawarkan.

3. Domain Langsung Aktif dan Bisa Digunakan

Fitur aktivasi domain secara instan menjadi salah satu keuntungan yang bisa kita dapatkan ketika membeli domain murah di DomaiNesia. Kehadiran fitur ini sendiri cukup krusial bagi para blogger maupun praktisi SEO yang sering berburu expired domain sebagai pekerjaan sampingan. Pasalnya proses registrasi nama domain yang terlalu lambat bisa menyebabkan domain diambil oleh orang lain.

Kini kawan si Kici tidak perlu khawatir lagi. Setelah proses cek ketersediaan nama domain dan pembayaran selesai, maka nama domain kamu akan langsung aktif teregistrasi dalam waktu kurang dari 10 menit.

4. Beragam Pilihan Metode Pembayaran

Pilihan pembayaran juga menjadi faktor penting yang kerap diperhatikan oleh para pembeli domain. Nah, saat ini DomaiNesia sudah ada beragam metode pembayaran yang bisa kita gunakan, seperti transfer bank secara manual, virtual account, Credit card, melalui minimarket, e-money, dan masih banyak lagi.

Kita juga tidak perlu khawatir dengan adanya biaya tambahan untuk transfer antar bank karena DomaiNesia menyediakan fasilitas Payment Gateway. Sehingga kita bisa memilih jenis bank yang sama agar tidak terkena biaya ekstra.

5. Banyak Pilihan Ekstensi Domain Murah

Berbeda dari perusahaan web hosting dan registrar domain lainnya, DomaiNesia sudah menyediakan lebih dari 50 ekstensi domain yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Ketersediaan pilihan ekstensi domain yang beragam akan memberikan opsi lebih banyak bagi kawan si Kici yang ingin menggunakan nama domain generik.

Misalnya, kita mengincar ekstensi domain ponsel.id. Namun, ternyata nama domain tersebut sudah dipakai oleh orang lain. Nah, mengingat ada lebih dari 50 ekstensi domain lain di DomaiNesia, kita tetap bisa menggunakan nama domain ponsel namun dengan ekstensi lain, misalnya seperti ponsel.xyz atau ponsel.web.id.

6. Support 24 Jam

Punya kendala teknis pada saat proses pembelian domain? Atau domain murah yang sudah dibeli masih error dan tidak bisa diakses? Tenang, kita tidak perlu khawatir karena DomaiNesia menyediakan layanan support teknis secara gratis yang siap membantu mengatasi semua keluhan pelanggan selama 24 jam.

Cara menghubungi teknisi dari DomaiNesia pun cukup mudah, karena kita tinggal login ke halaman Member Area kemudian menyampaikan permasalahan yang sedang dialami melalui fitur Live Chat, Email, telepon, WhatsApp, atau dengan cara membuka tiket bantuan. Sangat mudah, bukan?

7. Punya Fitur yang Sangat Lengkap

Terakhir, ketika kita membeli domain murah di DomaiNesia maka sudah termasuk dengan berbagai fitur penting didalamnya. Apa saja fitur-fitur tersebut? Contohnya seperti DNS Management, Whois Privacy Protection, Generate EPP Code, Domain Forwarding, dan masih banyak lagi lainnya.

Fitur-fitur tersebut sangat penting bagi para blogger maupun web developer, terutama untuk memudahkan dalam melakukan pointing DNS agar bisa mengarah ke web hosting yang sudah dibeli.
Sebagai informasi, beberapa penjual domain murah terkadang ada yang tidak memberikan akses ke sejumlah fitur tersebut, sehingga jika ingin mengubah pengaturan harus menghubungi admin.

Itulah berbagai keuntungan yang bakal kawan si Kici dapatkan ketika memutuskan untuk beli domain murah di DomaiNesia. Semoga bisa membantu ya!
Zakia Widayanti
Seorang yang mengaku introver dan menjadikan tulisan sebagai jalan ninja agar tetap waras. Tulisan adalah caraku menyampaikan keresahan dan kegelisahan. Terkadang semakin banyak menulis bisa jadi tanda jika aku sedang galau atau sedih atau mungkin banyak deadline :)

Related Posts

Posting Komentar