jejak tulisan si kaki kecil

4+ Tips Memilih Hosting yang Murah dan Berkualitas

Konten [Tampil]
Tips Memilih Hosting yang Murah dan Berkualitas

Sumber : https://www.pexels.com/id-id/foto/komputer-laptop-perak-di-samping-smartphone-putih-di-atas-meja-kayu-coklat-69432/


Hai, kawan si Kici!

Berbicara soal hosting merupakan salah satu komponen yang penting ada pada website untuk fungsi utamanya adalah menyimpan file dan data yang ada di website. Pada website, biasanya terdapat artikel gambar hingga video, semua ini akan tersimpan dalam hosting. Memilih hosting murah bukan hal yang mustahil.

Namun pastikan hosting yang didapat bukan asal murah tapi juga punya kualitas. Jika teliti dan mempertimbangkan beberapa hal, tentu kita bisa mendapatkan hosting dari penyedia hosting yang harganya terjangkau tapi kualitasnya bagus.

Tips Memilih Hosting Murah

Hosting dibutuhkan tidak hanya untuk website bisnis dan perusahaan tapi juga website untuk kebutuhan blog pribadi. Inilah beberapa tips dalam memilih hosting.

1. Sesuaikan Dengan Kebutuhan

Hal pertama yang sebaiknya dilakukan adalah dengan memilih hosting sesuai dengan kebutuhan. Dengan begini kita bisa tahu berapa kapasitas hosting yang dibutuhkan terlebih setiap pengguna pasti punya kebutuhan yang berbeda-beda tergantung tujuan blog yang akan dibangun.

Jika memiliki website untuk kebutuhan blog pribadi, kita bisa memilih hosting dengan ukuran yang tidak terlalu besar karena biasanya pengunjung dan interaksinya tidak terlalu banyak. Namun tergantung pula pada traffic, apakah tinggi atau tidak atau semakin banyak artikel hingga gambar dan video yang disimpan.

2. Lokasi Server

Selain menentukan kapasitas hosting perlu juga memilih lokasi server. Memilih lokasi server ada baiknya dipertimbangkan dari siapa target pembaca. Jika kita memiliki target pembaca orang Indonesia maka pilih server lokal atau server di Indonesia.

Memilih hosting yang memberikan pilihan lokasi server tentu saja akan menguntungkan. Karena lokasi server terdekat akan berpengaruh pada kecepatan akses website. Selain itu server di negara yang sama juga memudahkan untuk komplain ketika terjadi gangguan atau error pada website.

3. Fitur Yang Ditawarkan

Meski memilih hosting murah namun pastikan ketahui apa saja fitur yang ditawarkan. Di Indonesia banyak pilihan provider hosting yang memberikan banyak pilihan fitur yang semakin memudahkan untuk menggunakan website.

Beberapa fitur yang umum dihadirkan oleh provider hosting adalah web builder, sertifikat SSL, Litespeed API dan masih banyak lagi. Paling tidak kita bisa mendapatkan fitur-fitur dasar standar dalam hosting. Salah satunya, kita bisa memilih hosting murah DomaiNesia. Di mana layanan provider hosting ini menyediakan hosting murah dan juga berkualitas.

4. Kualitas Performa Server

Di poin selanjutnya, kita perlu memilih hosting murah berdasarkan kualitas server. Mengapa demikian? Tentu saja ini akan berpengaruh pada website yang lebih mudah diakses jika kualitas performa servernya bagus. Kemudian perhatikan spesifikasi server dengan cakupan teknologi server, kecepatan prosesor, kapasitas RAM, dan juga network speed.

5. Layanan Bantuan 24 Jam

Hosting murah dengan kualitas terbaik juga harus didukung dengan hadirnya customer support yang siap 24 jam. Jadi kapan saja website error, kita bisa mengadukan keluhan pada customer support yang ada. Layanan bantuan ini tentu saja tidak hanya mampu mendengarkan keluhan tapi siap siaga menyelesaikan permasalahan yang ada pada website.

Dengan begini, kita akan merasa aman karena jika ada masalah pada website langsung bisa teratasi dengan petugas layanan bantuan yang hadir setiap waktu.

Itu tadi beberapa tips dalam memilih hosting murah dengan beberapa poin yang wajib dipertimbangkan. Untuk pemilihan hosting murah dengan kualitas terbaik, kita bisa mengandalkan DomaiNesia. Layanan provider ini merupakan penyedia hosting yang juga menyediakan layanan VPS murah DomaiNesia.
Zakia Widayanti
Seorang yang mengaku introver dan menjadikan tulisan sebagai jalan ninja agar tetap waras. Tulisan adalah caraku menyampaikan keresahan dan kegelisahan. Terkadang semakin banyak menulis bisa jadi tanda jika aku sedang galau atau sedih atau mungkin banyak deadline :)

Related Posts

Posting Komentar